________________________________________________________________________________
DENPASAR — Aksi bejat seorang pemandu jet ski di BMR DIVE & Water Sport, bernama Mohamad Toha tidak patut ditiru. Pria berusia 29 tahun ini bukannya membuat tamunya senang bermain water sport, namun gelap mata mencabuli korban Sun Sirui (20) wisatawan asal Tiongkok di atas jet ski hingga korban mengalami trauma.
“Pelaku mencabuli korban di atas jet ski saat mengajak korban bermain di Perairan Tanjung Benoa Nusa Dua Kuta Selatan Badung,” kata Waka Polresta Denpasar, AKBP Benny Pramono, di Denpasar, Kamis (25/4/2019).
Kasus ini terjadi berawal pada 23 April 2019, Pukul 10.00 WITA, korban sampai di BMR Dive & water sport bersama dengan ibu korban rombongan untuk bermain water sport.
Sebelum aksi pencabulan terjadi, korban sempat bermain Sea Walker dengan tante nya Huang Yinyun selama kurang lebih 60 menit. Setelah selesai bermain Sea Walker, korban melihat brosur ada permaian jet ski disana sehingga korban ingin bermain.
Baca :
Kemudian ibu korban membeli tiga tiket seharga 35 dolar Amerika, setelah mendapatkan tiket mereka menuju ke pantai didampingi oleh saksi Siti Rohana (pegawai dari BMR). Sampai di Pantai, ketiganya masing-masing diberikan jet ski dan pemandu.
Korban mendapatkan jet ski nomor 18 dengan pelaku (Mohamad Toha) yang saat itu memperkenalkan diri bernama Poli. Setelah mendapatkan Jet ski tersebut dan pemandunya selanjutnya jet ski dibawa ke Pantai (air) dan korban disuruh naik di depan, sedangkan pelaku berada di belakang korban dengan korban memegang berpegangan ditengah sedangkan stang jet ski di pegang oleh pelaku itu.
Sampai di tengah laut korban disuruh memegang stang jet ski nya sedangkan pemandunya memeluk pinggang korban. Baru beberapa menit korban memegang kemudinya, tiba-tiba stang Jet ski direbut pelaku. Selanjutnya korban dibawa menjauh dari ibu korban dan saksi Huang Yinyun, sampai di perairan di dekat pulau kecil.
Disana pelaku mematikan mesin jet ski nya dan tiba-tiba menarik dagu korban ditarik oleh pelaku itu ke arah kanan dengan kedua tangannya sampai muka korban berhadapan dengan muka pelaku selanjutnya pelaku langsung mencium bibir korban.