SEMARAPURA, Balifactualnews.com – Gerakan Orgasinasi Wanita (GOW) Kabupaten Klungkung terus menggeber segala jenis kegiatan positif untuk membangkitkan semangat para ibu ibu yang tergabung dalam berbagai organisasi wanita yang ada diKabupaten Klungkung.Kali ini GOW Klungkung menggelar kegiatan Talk Show menggapai mimpi jejak bintang yang dilaksanakan pada Rabu(7/8/2024) bertempat di Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung.
Acara yang dipandu Ketua GOW Klungkung Nyonya Anak Agung Istri Anom pada kesempatan itu meminta bagi semua organisasi kaum wanita Klungkung yang tergabung dalam wadah GOW Klungkung ini untuk selalu ikut berperan aktif , disamping sibuk sebagai ibu rumah tangga, juga bisa ikut berkarya dalam kegiatan lainnya yang bermanfaaf bagi para ibu ibu semua.
“Saya minta menjelang peringatan hari kemerdekaan RI 17 Agustus 2024 ini,para ibu ibu anggota GOW Klungkung untuk ikut berpartisifasi ikut dalam kegiatan gerak jalan memeriahkan hari Kemerdekaan RI yang ke 79 ini,” ungkap Nyonya Anak Agung Istri Anom .
Sementara itu Pembina GOW Klungkung Nyonya Wiryani Jendrika menyatakan rasa sukur bisa bertemu walaupun baru pertama kali ikut dalam kegiatan penting GOW Klungkung ini.
Nyonya Ni Nyoman Wiryani jendrika lebih jauh pada pernyataannya mengaku awalnya bingung dengan adanya perbedaan GOW ( Gabungan Organisasi Wanita ) maupun GWS (Gerakan Wanita Sejahtera) ini. Menurut dia yang penting organisasi ini dapat berbuat hal yang positif .Dari kegiatan kegiatan yang sudah dilakukan misalnya membantu anak anak yang tidak mampu maupun anak anak cacat dan yatim di Klungkung ini merupakan sudah hal yang positif.
“Kita harafkan kegiatan kegiatan yang dilakukan seperti membantu anak yang tidak mampu maupun membantu anak cacat walaupun terbentur kesulitan pendanaannya. Untuk itu kita dapat membantu dana kegiatan GOW ini ” ungkap Nyonya Wiryani Jendrika.
Kegiatan GOW dengan mengelar Talk Show dengan thema menggapai jejak bintang bagaikan mimpi ini menurutnya , sangat mengapresiasi audiens dengan menghadirkan Bu Ami dengan nara sumber Putu Sri Lakmi ini . Talk Show ini diharafkan bisa memberikan inspirasi bagi para orang tua untuk selalu mengutamakan dan menjaga kesehatan putra putrinya,sebutnya.
Sementara itu Made Ariyati saat memandu acara Talk Show menggapai jejak bintang ini dengan nara sumber Putu Indah Sri Laksmi sangat menginspirasi peserta yang hadir. Wanita tidak lagi menjadi beban keluarga sekaligus menjadi menjadi tulang rusuk keluarga yang hebat.
“Walaupun terlahir dengan kondisi dengan keterbatasannya mengalami sakit yang bermula dari sering sakit kepala hebat, didiagnosa tumor otak. Namun ditengah keterbatasannya tetap bisa berkarya dengan menulis buku Jejak bintang,” ungkap Made Ariyati menyemangati Narasumber Sri Laksmi.
Narasumber Sri Laksmi ditengah kondisi keterbatasn pisiknya dengan suara terbata bata karena pengaruh akibat kelahirannya mengalami tumor otak sejak lahir .
Kemudian dilakukan operasi 2 kali dan srilakshmi mengalami koma serta kelumpuhan sehingga harus berjuang untuk bisa sehat dan normal kembali, semua berkat dukungan dan kasih sayang orangtuanya. Namun kebesaran Ide Yang diatas Sri Laksmi tetap tegar dan mampu berkiprah tetap ingin maju,malah mampu menulis sebuah buku ” Jejak Bintang” . Penuturan Sri Laksmi ini membuat audien yang hadir menangis terisak karena menyaksikan kondisi Sri Laksmi ini,tapi tetap semangat berkarya.
Sebagai penutup kegiatan dilaksanakan Poto bersama pengurus GOW Klungkung bersama Nyonya Wiryani Jendrika dan narasumber Sri Laksmi. (roni/bfn)