Utama  

Ketua Kadin Bali Ditangkap di Jakarta, Terkait Kasus Penipuan

banner 120x600

________________________________________________________________________________

DENPASAR—Polda Bali bersih-bersih terhadap pelaku penipuan dan penggelapan yang diwalayah hukumnya. Setelah menahan “mafia tanah” mantan Wakil Gubernur Bali I Ketut Sudikerta, Polda Bali melalui Petugas Direktorat Reserse Kriminal Umum berhasil mencokok Ketua Kadin Priovinsi Bali, A.A. Alit Wiraputra. Pria mungil ini diamankan saat sedang berada di Jakarta.

“Tersangka berhasil diamankan di Hotel Belligio daerah Kuningan Jakarta,” ungkap Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Hengky Wijaja dalam keterangan tertulismya, Kamis (11/4/2019).


BACA : Ketua Kadin Bali Ditangkap, Berawal Laporan Sutrisno Lukito ke Polda Bali


Dikatakan, usai ditangkap tersangka langsung diterbangkan dari Jakarta menuju Denpasar Bali Pukul 7.30 dengan pesawat City Link. “Tersangka kita amankan terkait kasus penipuan pengurusan perijinan pelebaran kawasan Pelabuhan Pelindo Benoa,” jelas Kombes Pol. Hengky, seraya memastikan akan menggelar press rilis dengan awak media, sore hari ini. (rus/tio)