*Tampil Menggebrak di Tengah Ketatnya Persaingan Politik Lokal Karangasem
________________________________________________________________________________
Berhasil merebut 1 kursi DPRD Bali dari Dapil Karangasem, tak sebatas membuat I Nyoman Purwa Arsana senang. Tampilannya yang menggebrak membuat PDIP sebagai partai yang menjadi kendaraan politiknya juga ikut bahagia. Seperti apa?
________________________
Desa Bugbug, Karangasem, Bali, selama ini memiliki dinamika politik yang paling tinggi. Banyak warna politik bersaing di Desa Tua itu, untuk bisa menempatkan para tokoh politiknya duduk di kursi DPRD Karangasem dan DPRD Bali.
Ini juga dialami Nyoman Purwa Arsana, pria berdarah “biru” dari Jero Kanginan, Desa Adat Bugbug itu, tidak hanya merasakan ketatnya persaingan politik di desa, sengitnya persaingan juga dirasakan di Karangasem. Pileg 2019 ini, sebanyak 8 tokoh politik yang ada di desanya mencoba mencari peruntungan menjadi wakil masyarakat di DPRD dan DPR RI.
Dari jumlah itu, lima pelaku politik bertarung untuk merebut kursi DPRD Karangasem, dua orang bertarung berebut kursi DPRD Bali dan satu lagi pelaku politik menuju Perlemen Senayan.
Tapi, dari pertarungan di internal desa, hanya tiga orang pelaku politik yang lolos menggapai kursi terhormat, termasuk politisi bertubuh kekar I Nyoman Purwa Arsana.
Baca :
Di Karangasem, suami Ni Nyoman Suryati merupakan salah satu politisi gaek yang sempat tidak diperhitungkan dalam pertarungan berebut kursi DPRD Bali pada Pileg tahun ini. Tapi, tampilannya yang cool, membuat lawan politiknya, baik di internal PDIP maupun di luar partai terbelalak. Pasalnya sebagai caleg new comer, ayah dari dr. Putu Ayu Pratiwi Purwa, dr. Made Ngurah Angga Prabawa, dan Ketut Anggi Pramesti Purwa, berhasil merebut satu kursi di DPRD Bali dengan torehan suara pemilih sebanyak 14.000 suara.
Dongkrakan suara yang diraih Purwa Arsana, sekaligus memperkokoh posisi PDIP Karangasem dalam perolehan suara sementara di DPRD Bali. “Saya mesti bersyukur atas capaian ini,” ucap Purwa Arsana, dikonfirmasi, Jumat (26/4/2019) siang tadi.