Gunakan Dana DAK, Objek Wisata Putung Segera Ditata

gunakan-dana-dak-objek-wisata-putung-segera-ditata
Objek wisata Putung, Banjar Putung, Desa Duda Timur segera ditata

KARANGASEM, Bali Factual News–Pemkab Karangasem melalui  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata segera  melakukan penataan objek wisata Putung, yang berlokasi di Banjar Putung, Desa Duda Timur, Kecamatan Selat.

Penataan ulang dilakukan karena  sejumlah bangunan pada objek wisata yang sempat menjadi primadona wisatawan di tahun 80-an,  itu kondisinya sudah  rusak parah.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Karangasem, I Putu Eddy Surya Artha, kepada wartawan, Kamis (11/1/2023) mengatakan,  saat ini penataan objek wisata Putung sedang berproses dan masih menunggu teknis  dari pemerintah pusat. Penataan  meliputi amphitheatre, panggung kesenian, plaza,  area pengunjung, bangku taman (gazebo) dan taman. 

“Penataan  bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tahun 2024  sebesar Rp4.5 miliar, sesuai usulan tahun sebelumnya,” jelas Eddy Surya Artha. 

Dikatakan, tahun 2021, objek wisata Putung sempat mendapatkan DAK untuk penataan sebesar Rp300 juta. Bantuan DAK sebesar itu diperuntukan pembangunan dua unit toilet.”Semoga  penataan 2024 lancar, tidak ada hambatan,”harap Eddy.

Sekadar diketahui, era tahun 80 – an, objek wisata Putung menjadi salah satu objek wisata paling favorit di Karangasem. Pemandangan nan indah dan menawan, membuat  wisatawan mancanegara  termasuk domestik banyak beristirahat  kesana.  Sebelum di tata,  Pemkab Karangasem sempat merencanakan objek wisata Putung dikerjasamakan dengan pihak ketiga. Sayangnya rencana itu sia-sia karena proses tender yang berjalan di Tahun 2015 tanpa pemenang.Tawaran tidak  sesuai ketentuan. Rekanan yang mengajukan tak sesuai peraturan berlak (tio/bfn)

Exit mobile version