Digagas TNI AL, Sekda Sedana Merta Hadiri ENCAP 2025 di Desa Antiga Kelod

digagas-tni-al-sekda-sedana-merta-hadiri-encap-2025-di-desa-antiga-kelod
Sekda Karangasem I Ketut Sedana Merta saat menghadiri Program ENCAP tahun 2025 di Desa Antiga Kleod Kecamatan Manggis kabupaten Karangasem.

KARANGASEM, Balifactualnews.com – Engineering Civic Action Program (ENCAP) 2025 merupakan program yang digagas TNI AL yang berfokus pada pembangunan infrastruktur dan bakti sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Di Kabupaten Karangasem ENCAP tahun ini sebagai bagian dari Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025, dilaksanakan di di Desa Antiga Kelod, Kecamatan Manggis dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Karangasem, I Ketut Sedana Merta, beberapa waktu lalu.

Sekda Sedana Merta mengapresiasi program tersebut yang memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama dalam pembangunan fasilitas umum. Ia juga mengimbau masyarakat untuk menjaga infrastruktur yang telah dibangun agar dapat dimanfaatkan dalam jangka panjang.

Di tahun 2025 ini, pelaksanaan ENCAP mencakup renovasi tiga gudang peralatan nelayan, pembangunan dua fasilitas MCK, serta pavingisasi jalan sepanjang 1.007 meter. Selain itu, TNI AL juga menggelar Medical Civic Assistance Program (MEDCAP) dengan layanan kesehatan gratis seperti pemeriksaan umum, donor darah, serta operasi katarak dan bibir sumbing.

Kegiatan ini turut ditinjau oleh Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Dr. Dewi Chomistriana, S.T., M.Sc., yang menegaskan bahwa program ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah pusat, daerah, dan TNI AL dalam meningkatkan infrastruktur di wilayah pesisir. Ia berharap proyek ini dapat memberikan dampak positif bagi nelayan dan masyarakat setempat.

ENCAP 2025 yang berlangsung pada 13–15 Januari ini menjadi wujud nyata kerja sama antara TNI AL, pemerintah pusat, dan daerah dalam mendukung pembangunan serta kesejahteraan masyarakat Karangasem. (ger/bfn)