Hadir Untuk Beryadnya, PSP Berderma Jilid II Kembali Laksanakan Donor Darah

Ketua GP NasDem Bali, I Kadek Sujanayasa saat membuka kegiatan PSP Berderma donor darah PSP Berderma Jilid II, dalam rangkaian Hari Sumpah Pemuda, di DPW NasDem Bali, Jalan Tukad Batanghari no 7 Denpasar, Rabu(27/10/2021).

KARANGASEM, Balifactualnews.com – Garda Pemuda (GP) NasDem Provinsi Bali melalui Pemuda Siaga Pandemi Berderma Donor Plasma (PSP Berderma), kembali melaksanakan kegiatan donor darah bekerjasama dengan PMI Provinsi Bali, yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda. Didukung sepenuhnya oleh DPW Partai NasDem Bali, kegiatan yang melibatkan DPD GP NasDem dari Kabupaten Karangasem, Klungkung, Bangli, Buleleng dan Jembrana serta masyarakat umum tersebut, dilaksanakan di Kantor DPW NasDem Bali Jalan Tukad Batanghari no.7 Denpasar, pada Rabu 27 Oktober 2021.

Baca Juga : Bantu Ketersediaan Plasma Darah Ditengah Pandemi, GP NasDem Bali, Kukuhkan SatGas PSP BERDERMA

Dibuka langsung oleh Ketua GP NasDem Bali I Kadek Sujanayasa dalam sambutannya mengatakan, NasDem Bali melalui Garda Pemuda NasDem bersama Garnita Malahayati (Garda Wanita NasDem) dan Badan Rescue NasDem terus intens dalam aksi-aksi kemanusiaan. Selain menyelenggarakan donor darah, dalam bencana gempa bumi yang melanda desa Ban Kabupaten Karangasem pihaknya juga menyumbangkan 1 ton beras kepada saudara-saudara yang terimbas bencana tersebut.

“Vibrasi-vibrasi positif telah dipancarkan oleh NasDem Bali dengan semangat Garda Pemudanya melalui gerakan kemanusiaan yang terus dilakukan. Sebagaimana dengan tema yang diusung dalam kegiatan ini yakni ‘Ngiring meyadnya donor demi semeton iraga sane membutuhkan’. Makna yang begitu dalam pada tema ini mengartikan, dalam beryadnya atau berderma tidak selalu berupa materi, namun donor darah sebagai bagian dari kehidupan itu sendiri juga bisa dilakukan, saya sangat mengapresiasi kepada para peserta donor, semoga amal kebaikan kita bisa bermanfaat bagi hidup orang lain,” ucap Sujanayasa.

Sujanayasa yang juga anggota DPRD Kabupaten Karangasem dari fraksi NasDem ini menambahkan, atas keiklasan peserta dalam mendonorkan darahnya, pihaknya mengapresiasi dengan memberikan paket sembako, kaos dan sertifikat. “Inilah peran nyata GP NasDem bersama Garnita Malahayati atau Garda Wanita NasDem dan Badan Rescue NasDem untuk kepentingan masyarakat,” imbuhnya.

Antusiasnya para peserta sudah terlihat sejak pagi hari saat dibukanya pelaksanaan donor darah PSP Berderma jilid kedua itu. Dari target 100 peserta, yang datang sampai penutupan pendaftaran berjumlah 102 orang, dan didapat 88 kantong darah yang akan didistribusikan PMI Bali untuk masyarakat yang membutuhkan. Dari pantauan media ini, setelah selesai kegiatan donor darahpun masih ada yang datang ke kantor DPW NasDem Bali untuk ikut melakukan donor.

Kegiatan PSP Berderma jilid II akan dilaksanakan selama 2 hari, yakni dari tanggal 27 sampai 28 Oktober 2021, dimana acara penutupannya dilaksankan bertepatan dengan Hari peringatan Hari Sumpah Pemuda. Diketuai oleh Ketua Satgas PSP Berderma dr. Dewa Gede Adi Palguna, S.Ked pelaksanaan kegiatan PSP Berderma jilid II mengatakan, peserta yang akan ikut mendonorkan darahnya, ada syarat-syarat yang harus dipenuhi diantaranya, sehat jasmani dan rohani, berusia 17 sampai 60 tahun, berat badan lebih dari 45kg, kadar hemoglobin peserta 12,5-17g/dl, tekanan darah sistolik/diastolik 110/60-160/100 mmHg, nadi teratur 50-100/menit serta bagi para pendonor wanita tidak sedang dalam keadaan haid hamil atau menyusui.

Sementara itu salah satu peserta donor darah dari Tenganan Kecamatan Manggis Karangasem yakni I Nengah Sumarta mengatakan, ia sengaja ikut mendonorkan darahnya, karena kegiatan ini diakuinya sangat positif dan bermanfaat untuk orang lain.

“Semoga karma baik datang dari segala arah, terimakasih GP NasDem Bali yang telah melaksanakan kegiatan donor ini. Semoga kita bisa lebih banyak menyelamatkan hidup antar sesama,” ujarnya. (ger/bfn)

Exit mobile version