KARANGASEM, Balifactualnews.com-Kontingen Kabupaten Karangasem kembali mengikuti Turnamen III Korpri Provinsi Bali. Kejuaran tersebut digelar serangkaian peringatan hari Jadi Provinsi Bali ke-66 tahun tahun ini. Dalam kejuaraan ini Pemkab Karangasem mengirim ratusan atlet dan dilepas langsung Sekda Karangasem I Ketut Sedana Merta, Kamis (1/8/2024 ).
Pelepasan atlet Kejurprov Korpri, juga dihadiri Asisten I Setda Karangasem , I Wayan Purna dan pejabat utama lainnya. Sedana Merta, mengatakan, turnamen kali ini, atlet Korpri Karangasem terlibat dalam sembilan cabang olahraga (cabor) dari 10 cabor yang dipertandingkan. Sembilan cabor yang diikuti itu, meliput , tenis lapangan (8 orang atlet) , tenis meja (8 orang atlet), catur (12 orang atlet), bola voli (15 orang atlet), futsal (15 orang atlet), bulutangkis (17 orang atlet), basket (15 orang orang atlet), balap sepeda (2 orang atlet), dan senam (10 orang atlet).
Total atlet dan official yang dikirim sebanyak 105 orang. “Kejuaran akan berlangsung selama satu minggu lebih dan berakhir 11 Agustus mendatang. Venue pertandingan disebar di delapan tempat yang berbeda,” ungkap Sedana Merta.
Sedana Merta, berharap, atlet dan official yang mengikuti turnamen ini harus tetap menjaga nama baik Korpri dan Kabupaten Karangasem. “Jaga sportivitas dan mampu menunjukkan kemampuan terbaik saat bertanding. Kami berdoa semoga -rekan bisa meraih hasil terbaik untuk Kabupaten Karangasem,”harap Sedana Merta.
Sebelumnya, Asisten I Setda Karangasem, I Wayan Purna menjelaskan, anggaran yang dipergunakan untuk mengikuti kejuaraan ini merupakan iuran dari Korpri dan tidak dianggarkan di APBD. (tio/bfn)