KARANGASEM, Balifactualnews.com – Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Karangasem terus berupaya memaksimalkan lahan kering yang ada di Kecamatan Kubu dijadikan lahan produktif untuk pengembangan pertanian. Sebelumnya, Distan telah mengembangkan padi gogo, dan rencananya kedepan Distan kembali akan mendorong petani untuk mengembangkan sejumlah komoditi seperti bawang merah, cabai dan lainnya.
Kepala Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Karangasem, I Nyoman Siki Ngurah, mengungkapkan, sebelumnya pihaknya telah mencoba memanfaatkan lahan yanga dan si kubu untuk pengembangan padi Gogo. Kendati di wilayah tersebut hingga saat ini masih terkendala air, akan tetapi hasil dari padi Gogo yang dikembangkan cukup bagus. “Hasil padi gogo yang dipanen hasilnya cukup bagus,” kata Siki Ngurah kepada awak media beberapa waktu lalu.
Selain padi gogo, sejumlah komoditi berpotensi untuk dikembangkan di wilayah Desa Tianyar, seperti cabai, dan bawang. “Tembakau juga bisa dikembangkan disana. Karena prospek dan pasar tambakau cukup bagus,” ungkapnya.
Siki Ngurah semakin tertarik untuk mengembangkan tanaman komoditi di Tianyar, menyusul ada rencana pengangkatan air Danau Batur menuju Desa Tianyar. Pasalnya, selain nantinya bisa untuk pemenuhan kebutuhan air bersih untuk masyarakat setempat, nantinya air tersebut untuk mendukung pertanian. “Mudah-mudahan program ini bisa bejalan, sehingga air danau yang diangkat nanti dapat mendukung pertanian di wilayah tersebut,” harapnya. (tio/bfn)