Ngaben Diatas Laut Desa Adat Semaya Nusa Penida Libatkan 53 Sawa

ngaben-diatas-laut-desa-adat-semaya-nusa-penida-libatkan-53-sawa
Ngaben Diatas Laut Desa Adat Semaya Nusa Penida Libatkan 53 Sawa,(30/8).
SEMARAPURA, Balifactualnews.com – Desa Adat Semaya, Desa Suana, Kecamatan Nusa Penida mengadakan Ngaben Massal pada Jumat, 30 Agustus 2024. Jumlah Sawa ( jenasah ) yang di Aben sebanyak 53 orang. Dari 53 orang itu 21 Sawa berasal dari perantauan, 32 Sawa warga Desa Adat Semaya. Itu diungkap Jro Bendesa Adat Semaya I Wayan Sugata. Pitra Yadnya ini biasanya dilaksanakan setiap 5 tahun sekali.
“Pitra Yadnya massal kami laksanakan setiap 5 tahun sekali. Jumlah Sawa yang ikut serta 53 orang. Sebanyak 21 orang berasal dari Desa Adat Semaya yang telah merantau ke Sumbawa dan Lombok. Ini bentuk kegotong Royongan warga kami baik yang berada di Nusa Penida maupun luar Nusa Penida”, ujar I Wayan Sukadana.
Sementara itu Ketua Upacara Pitra Yadnya I Nyoman Sudastra mengungkapkan Upacara Pitra Yadnya menghabiskan anggaran masing-masing Sawa 11 juta rupiah per sawa. Itu untuk biaya konsumsi, Banten dan upakara lainnya.
“Dengan ngaben massal kami bergotong royong dari sisi pembiayaannya. Ada 11 juta persawa, itu untuk Banten, konsumsi dan peralatan upakara lainnya. Syukurnya semua berjalan dengan baik atas rasa kegotong Royongan dan partisipasi dari semua lapisan masyarakat”, jelas I Nyoman Sudastra. (roni/bfn)
Exit mobile version