Non Kampus Terganjal Sewa Rumah Lebih Mahal Dari Hotel

non-kampus-terganjal-sewa-rumah-lebih-mahal-dari-hotel
Ket Foto : Pembangunan hotel di Aceh yang sampai Agustus 2024 belum selesai. Foto : bfn/ist
banner 120x600

DENPASAR, Balifactualnews.com – Hanya bisa mengeluh dilakukan beberapa pengurus KONI daerah yang tergolong kategori non kampus (non atlet) pada PON Aceh dan Sumut 2024 lantaran kesulitan mendapatkan hotel di tempat PON. Khususnya di Aceh, hotel sangat terbatas sehingga banyak yang mencari rumah penduduk untuk disewa selama PON 2024 berlangsung.

Menurut Sekretaris Umum (Sekum) KONI Bali, Nyoman Yamadiputra membenarkan kondisi tersebut. Dipaparkannya, di Sumut agak mendingan. Di Sumut masih banyak hotel dapat dipakai untuk ofisial dan peserta PON.

“Di Aceh untuk Sekretariat KONI sementara saja, kami belum dapat. Rombongan wartawan asal Bali yang akan meliput PON 2024 terpaksa disewakan rumah penduduk dengan harga kamar cukup mahal,” tutur Yamadiputra, yang sudah melakukann survey ke Lokasi PON Aceh dan Sumut saat dikonfirmasi, Minggu (11/8/2024).

Disebutkan, rumah penduduk dihargai perkamar Rp 850.000 sampai dengan Rp1 juta, yang menggunakan AC. Kamar tanpa pendingin dihargai Rp525.000 sampai Rp750.000 perkamar setiap hari. Hanya kamar saja tanpa sarapan pagi seperti di Hotel. Itu pun harus ditempati 2-3 orang setiap kamar dengan kamar mandi di luar.

Yama yang beberapa kali sudah ke Aceh rapat dan mempersiapkan penginapan kontingen Bali mengatakan, di sana memang sudah ada apa yang disebut Atlet Village (rencana bangunan tempat penginapan atlet). Namun ia meragukan akan siap pakai saat PON berlangsung, karena masih dilakukan pengerjaan sampai saat ini.

Lantas bagaimana penilaian pengurus KONI Kabupaten di Bali ? Ketua Umum KONI Buleleng Ketut Wiratmaja mengaku tidak keberatan menginap di rumah penduduk selama melakukan monitoring dan evaluasi (monev) ke PON 2024. Begitu juga dengan Ketua Umum KONI Badung. “Kalau hotel tidak ada, bagaimana lagi. Ya menginap di rumah penduduk saja,” kata Wiratmaja.

Di lain pihak, Ketua Umum KONI Badung Made Nariana mengatakan, kelihatan pelaksanaan PON kali ini seperti pepatah “nafsu besar tenaga kurang”. Keinginan melaksanakan PON sangat tinggi, tetapi fasilitas ternyata sangat terbatas khususnya di Aceh.

Kendati demikian, dirinya menyadari, bagaimanapun PON tersebut harus tetap sukses, sehingga apapun kekurangannya harus dimaklumi. (ena/bfn)