________________________________________________________________________________
JEMBRANA — Jalan Supratman, Kelurahan Pendem Jembrana, kembali hancur. Selain sering kebanjiran jika musim hujan, jalan ini juga sering dilalui truk-truk besar menuju gudang sebuah perusahaan di jalan pertengahan kota Negara ini. Hancurnya jalan tersebut membuat sejumlah warga Jalan Supratman Jembrana, Minggu (5/4/2019) mengeluh.Warga mengatakan kalau jalan tersebut sering rusak meski sering diperbaiki. “Perbaikannya tambal sulam tidak maksimal sehingga jalan cepat rusak,” jelas seorang warga.
Tidak hanya jalan trotoar di kawasan jalan itu juga sudah lama jebol dan tidak mendapat penanganan. Padahal warga sudah sejak dulu minta diperbaiki. Namun hingga kini belum ada respon dari pemerintah.