Ratusan Tinta Logistik KPU Karangasem Bocor

ratusan-tinta-logistik-kpu-karangasem-bocor
Putu Darma Budiyasa, Ketua KPU Karangasem.
banner 120x600

KARANGASEM, Balifactualnews.com – KPU Kabupaten Karangasem sudah 100 persen menerima logistik untuk Pemilu 2024.  Dari kiriman logistik yang diterima beberapa diantarannya ada mengalami kerusakan.

Ketua KPU Karangasem I Putu Darma Budiyasa, dikonfirmasi, Kamis (16/11/2023) membenarkan hal itu. Dia mengatakan, ratusan tinta  logistik Pemilu bocor. Logistik tersebut diterima Selasa (14/11/2023) saat ditaruh digudang penyimpanan  di Jalan Nenas Amlapura.

“Tinta yang datang memang ada yang bocor, informasinya mencapai ratusan, tapi jumlah pastinya  belum tahu. Kami baru datang dari Jakarta dan belum melakukan pengecekan,” ungkap Darma Budiyasa.

Tinta Logistik KPU Karangasem Bocor

Darma mengatakan,  kecuali tinta,  logistik Pemilu lainnya sudah lengkap dan kondisinya aman. Hingga kemarin,  logistik yang sudah datang berupa bilik suara 6708 diterima 6719, kotak suara 8385 diterima 8425, kabel tis 43602, tinta 3354 yang bocor 120 biji

“Tinta  yang bocor dan tumpah kami sudah minta diganti  dengan yang utuh,” tandas Darna Budiyasa. (tio/bfn)